Askep Apendisitis

askep apendisitis, keperawatan download, download askep, askep download,apendisitis,askep apendisitis,patofisiologi apendisitis,klasifikasi apendisitis,apendisitis akut,laporan pendahuluan apendisitis,penyakit apendisitis,pencegahan apendisitis,etiologi apendisitis

ASUHAN KEPERAWATAN APPENDISITIS

PENGERTIAN
Appendisitis adalah inflamasi akut pada appendisits verniformis dan merupakan penyebab paling umum untuk bedah abdomen darurat (Brunner & Suddart, 1997)

ETIOLOGI
Appendisitis tersumbat atau terlipat oleh:
a. Fekalis/ massa keras dari feses
b. Tumor, hiperplasia folikel limfoid
c. Benda asing

PATOFISIOLOGI
Appendisitis yang terinflamasi dan mengalami edema. Proses inflamasi meningkatkan tekanan intra luminal, menimbulkan nyeri abdomen atas atau menyebar hebat secara progresif dalam beberapa jam, trlokalisasi di kuadran kanan bawah dari abdomen. Appendiks terinflamasi berisi pus

 TANDA DAN GEJALA
· Nyeri kuadran kanan bawah dan biasanya demam ringan
· Mual, muntah
· Anoreksia, malaisse
· Nyeri tekan lokal pada titik Mc. Burney
· Spasme otot
· Konstipasi, diare
(Brunner & Suddart, 1997)

PEMERIKSAAN DIAGNOSTIK
· Sel darah putih : lekositosis diatas 12000/mm3, netrofil meningkat sampai 75%
· Urinalisis : normal, tetapi eritrosit/leukosit mungkin ada
· Foto abdomen: Adanya pergeseran material pada appendiks (fekalis) ileus terlokalisir
· Tanda rovsing (+) : dengan melakukan palpasi kuadran bawah kiri yang secara paradoksial menyebabkan nyeri yang terasa dikuadran kanan bawah
(Doenges, 1993; Brunner & Suddart, 1997)

  KOMPLIKASI
· Komplikasi utama adalah perforasi appediks yang dapat berkembang menjadi peritonitis atau abses apendiks
· Tromboflebitis supuratif
· Abses subfrenikus
· Obstruksi intestinal

PENATALAKSANAAN
- Pembedahan diindikasikan bila diagnosa apendisitis telah ditegakkan
- Antibiotik dan cairan IV diberikan sampai pembedhan dilakukan
- Analgetik diberikan setelah diagnosa ditegakkan
-Apendektomi dilakukan sesegera mungkin untuk menurunkan resiko perforasi.
(Brunner & Suddart, 1997)

Pathways
berikut merupakan pathways apendisitis

Sepenuhnya dapat didownload disini
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Askep Apendisitis"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top